Tentang Rindu
Oleh : Sofwah Khalqiyah
Malam dengan rintik hujan
Angin berhembus pelan tapi pasti
Daun-daun berayunan
Dingin dengan rasa yang menusuk hati
Hening, sepi, sunyi...
Selalu terbayang senyum manismu
Begitu cantik wajahmu
Sikap dan akhlakmu yang pekerti
Tutur katamu yang menawan hati
Sungguh semua yang ada pada dirimu,
Aku rindu.
 |
Puisi Rindu Tentang Rindu Karya Sofwah Khalqiyah Depok |
Tentang rinduku padamu
Biarkan ia bebas melayang sesukanya
Rindu ini pun terus menjelma dalam diriku
Menemani malamku yang dingin
Hingga aku pun terlelap, terbuai dengan rindumu
Sampai kapan aku harus menahan rindu?
Ku lantunkan setiap doa-doa ku untukmu
Agar kau selalu berada dalam lindungan Tuhan
Dan kuselipkan namamu dalam rabithahku
Agar kita bisa bertemu kembali
Dan aku akan melepaskan semua tentang rinduku padamu...
Karya : Sofwah Khalqiyah, Depok.